Connect with us

Auto Review

BMW Indonesia kembali menjadi Partner Di acara BNI Java Jazz Festival 2023.

Autoplus.id, Jakarta — Dalam kolaborasi ini BMW Indonesia menghadirkan rangkaian kendaraan BMW dari berbagai lini diantaranya BMW iX, SAV Full-Listrik Premium bebas emisi, BMW Seri 7 dan BMW Seri 5, sedan mewah untuk pengalaman yang nyaman.

Jika tahun lalu BMW Indonesia menghadirkan rangkaian sedan legendaris BMW Seri 3 untuk para pengisi acara musik, tahun ini BMW Indonesia menghadirkan pengalaman khas Sheer Driving Pleasure di ajang musik tahunan BNI Java Jazz Festival dengan memberikan kesempatan untuk para musisi kelas dunia pengisi acara BNI Java Jazz Festival 2023.

Tiga model yang dihadirkan BMW untuk ajang kal ini merupakan kendaraan listrik premium terbarunya yakni BMW iX xDrive40 dan sedan-sedan mewah lainnya seperti BMW 520i M Sport dan BMW 730 Li M Sport.

Rangkaian sedan mewah dan kendaraan SAV premium full-listrik dari BMW yang dilengkapi dengan layanan premium beserta chauffeur akan memberikan pengalaman khas BMW di lalu lintas Jakarta.

Kendaraan ini akan digunakan oleh pengisi acara Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2023 seperti Stephen Sanchez, Stacey Ryan, Cory Wong, MAX, The Chicago Experience Feat. Danny Seraphine & Jeff Coffey, dan beberapa artis pilihan lainnya.

Penikmat music dan pengunjung BNI Java Jazz Festival 2023 yang hadir juga dapat melihat lebih dekat BMW iX xDrive40 di area Lobby Gedung Pusat Niaga JIEXPO.

BMW iX adalah kendaraan SAV full-listrik premium dengan teknologi terbaru dari BMW, hasilnya nol emisi dan menggunakan bahan ramah lingkungan bahkan sejak dimulai dari proses produksinya, dan memiliki jarak tempuh maksimal hingga 420 km.

BMW iX xDrive40 dapat mengisi ulang baterai tegangan tinggi hingga 200 kW. Hal ini berarti mengisi daya selama 10 menit dapat menyediakan energi yang cukup untuk menambah jangkauan lebih dari 90 km.

BMW Indonesia sangat senang dengan kolaborasi yang sudah terjalin dengan PT Java Festival Production, untuk tahun ini, BMW Indonesia kembali turut ambil bagian sebagai Partner Kendaraan Resmi dari BNI Java Jazz Festival 2023 dengan menyediakan rangkaian kendaraan mewah baik yang bermesin listrik ataupun bensin dengan BMW iX, BMW Seri 5, dan BMW Seri 7 untuk menjadi VIP Shuttle.

“Kami harap rangkaian kendaraan ini dapat memberikan kenikmatan berkendara khas BMW untuk para musisi Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2023,” ujar Bayu Riyanto, Vice President Sales and Network Development, BMW Group Indonesia.

Pada kesempatan yang sama Dewi Gontha, Direktur Utama PT Java Festival Production mengungkapkan, “Di tahun 2023, BNI Java Jazz Festival kembali diadakan untuk yang ke-18 kalinya untuk mengukir kenangan tak terlupakan dan merayakan jazz bersama orang lain. Festival ini mengajak semua penonton untuk berpartisipasi untuk melestarikan kenangan lama dan membuat yang baru.

Kami sangat bangga dapat kembali berkolaborasi dengan BMW Indonesia sebagai Partner Kendaraan Resmi dari BNI Java Jazz Festival 2023 dan menyediakan BMW iX, BMW Seri 5, dan BMW Seri 7 untuk memberikan pengalaman istimewa kepada para musisi pengisi acara dan juga bagi para pengunjung BNI Java Jazz 2023.”

BNI Java Jazz Festival 2023 diadakan pada 2-4 Juni 2023 di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Menampilkan musisi dunia seperti Stephen Sanchez, Stacey Ryan, Cory Wong, MAX, The Chicago Experience Feat. Danny Seraphine & Jeff Coffey serta masih banyak lagi musisi jazz lainnya.

Selain musisi internasional, musikus tanah air juga turut ambil bagian adalah Ariel feat. Bunga Citra Lestari, Andien, Fiersa Besari, Lyodra, Mahalini, Titi DJ, dan berbagai band terkemuka seperti GAC, dan Lalahuta.

Published

on

Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Uncategorized5 hours ago

Wuling Cloud EV, Pilihan Mobil Listrik Keluarga yang Menjadi Incaran Pengunjung di GIIAS 2024

Auto Review9 hours ago

Pada GIIAS 2024 MMKSI Tampilkan Dua Model Terbaru Yang Tangguh Dan Dapat Diandalkan

Berita14 hours ago

Bersama Produk Digitalnya Astra Financial Ajak Konsumen Berpikir Cerdas Dalam Mengelola Keuangan

Berita16 hours ago

PT Primes Asia Hadirkan Produk Filter AC Universal free fire Di GIIAS 2024

Uncategorized2 days ago

Diajang GIIAS 2024 POLYTRON Hadirkan Motor Listrik Rendah Karbon Sesuai Tema

Auto Review2 days ago

NINE Kembali Hadir Di GIIAS 2024 Dengan Banyak Kejutan Dan Produk Terbarunya

Auto Review2 days ago

Simak Alasan Utama AION Hadirkan HYPTEC HT Di GIIAS 2024 Untuk Pasar Indonesia

Uncategorized2 days ago

HINO Luncurkan Dua Truk Di GIIAS 2024 Yang Dirancang Khusus Untuk Jawab Kebutuhan Pasar Di Indonesia

Auto Review3 days ago

GIIAS 2024 Momen Isuzu Tunjukan Visi Sebagai Pemain Utama Kendaraan Komersial Di Indonesia

Berita4 days ago

Blackvue DR970X BOX Meluncur Di GIIAS 2024 Banyak Kelebihannya

Auto Review5 days ago

Wapres RI Ma’ruf Amin Resmi Buka GIIAS 2024 Pameran Otomotif Terbesar Di Asia Tenggara

Auto Review6 days ago

BMW Astra Fest Kembali Digelar Guna Dukung GIIAS 2024

Auto Review6 days ago

Suzuki Tampilkan Konsep Mobil Listrik Di GIIAS 2024 Sekaligus Menjadi Strategi Suzuki Di Pasar Global

Auto Review1 week ago

Peletakan Batu Pertama Menandai Dimulainya Pembangunan Pabrik Perakitan Kendaraan Listrik VinFast Di Indonesia

Berita1 week ago

Jakarta Fair 2024 Berakhir Dengan Segudang Pengalaman Seru Yang Tak Terlupakan

Auto Review1 week ago

Mobil Bekas Berkualitas Semakin Mudah Dapat Di Makassar Dengan Hadirnya Honda SLS Used Car

Auto Review1 week ago

Peringati Hari Raya Waisak 2568 BE FIFGROUP Salurkan Bantuan Sosial Senilai Rp 35 juta Untuk 4 Rumah Ibadah Dan 1 Panti Asuhan

Auto Review1 week ago

VinFast Siap Hadir Di GIIAS 2024 Sebagai Langkah Lanjutan Untuk Kuasai Pasar Indonesia

Auto Review2 weeks ago

Pada GIIAS 2024 Hyundai Tampilkan All-New KONA Electric Kendraan Listrik Dengan Baterai Buatan Lokal.

Auto Review2 weeks ago

CSI Gandeng PT Inovasi Merah Putih Perkuat Pasar Jawa Barat Dengan Tambah Jaringan Diler di Bandung

Auto Review2 weeks ago

GIIAS 2024 Tampilkan 13 Kendaraan Dengan Merek Baru

Auto Review2 weeks ago

TGRI Buka Peluang Juara Musim Setelah Raih Double Podium Ketiga Di Race 1 Dan 2 Kelas GT4 Japan Cup 2024

Auto Review2 weeks ago

TransJakarta Rubah Nama Halte GBK Jadi Senayan Bank DKI Langkah Awal Tingkatkan Layanan Transportasi Publik Di Jakarta.

Auto Review2 weeks ago

GWM Indonesia Siap Hadirkan Haval Jolion HEV Di Ajang GIIAS 2024

Auto Review2 weeks ago

Kasus Penipuan Tiket Bus Kian Marak, Kepolisian Diharapkan Ikut Berperan