Connect with us

Berita

PT Primes Asia Hadirkan Produk Filter AC Universal free fire Di GIIAS 2024

Autoplus.id, Tangerang — Dalam rangka memeriahkan GAIKINDO Indonesia International Autor Show (GIIAS) 2024 yang berlangsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City PT Primes Asia yang sudah lebih dari 12 tahun berpengalaman di bidang industri filter udara menghadirkan produk baru Ferrox Filter AC Universal free fire.

Produk ini sangat di butuhkan mereka yang tinggal di kota megapolitan yang memiliki ragam tingkat polusi udara tinggi sehingga menjadikan mesin air purifier atau pemurni udara yang berfungsi menyaring berbagai kontaminan dari udara sekarang sudah menjadi kebutuhan untuk mendukung pola hidup sehat.

Ferrox Filter AC Universal free fire atau Air purifier merupakan alat yang menggunakan teknologi untuk menyaring dan membersihkan udara di dalam ruangan sehingga udara segar yang dikeluarkan terbebas dari ragam polutan namun tidak mengeluarkan udara dingin seperti air conditioner (AC).

Sementara penggunaan mesin pemurni ruangan yang memiliki ukuran lumayan besar tentunya akan menyita luas area ruangan, penambahan konsumsi daya listrik dan perawatan yang dapat menimbulkan masalah.

Untuk menjadikan AC rumah berfungsi ganda menjadi mesin pemurni udara sehingga anda tidak perlu membeli mesin air purifier yang menambah sesak ruangan, tanpa tambahan konsumsi daya listrik.
Sehingga anda bisa menghemat pengeluaran hingga jutaan rupiah untuk memiliki produk yang mudah dalam pemasangan, perawatan dan ramah lingkungan.

Ferrox filter AC Universal dibuat menggunakan material ZORFLEX Carbon Fiber Composite yang mampu menyaring 99,97 % partikel berbahaya hingga ukuran 3 mikron sekaligus sebagai anti bakteri karena menggunakan liquid carbon.

Cara pemasangannya pun sangat mudah, yakni hanya diletakkan pada pada sisi atas unit indoor AC dengan posisi permukaan filter yang memiliki lapisan karbon ditandai dengan permukaan berwarna hitam menghadap ke atas.

oppo_2

“Dengan menggunakan Ferrox filter AC Universal, udara yang dialirkan senantiasa segar dan terbebas kontaminan dan bau tidak sedap,” ungkap Andy Hasten e-Marketing Manager PT Primes Asia.

Diproduksi dengan teknologi Elecktrostatic Spraying terbaru Ferrox Filter AC Universal ini memiliki ketahanan efektifitas filtrasi polutan hingga 2 tahun waktu pemakaian hanya dengan melakukan perawatan secara berkala sertiap 6 bulan menggunakan vacuum cleaner di sisi berwarna hitam.

Ferrox filter AC Universal dipasarkan dengan dua ukuran, untuk AC besar berukuran 75 x 19 x 3,5 cm sementara untuk AC kecil memiliki dimensi 64 x 17 x 3,5 cm.

Kedua produk yang mendukung gaya hidup sehat dan berkualitas sudah bisa dibeli langsung secara online di berbagai market place di platform tokopedia, shopee dan FERROX Official store.

Bagi pengunjung GIIAS yang melakukan pembelian Ferrox Filter AC Universal di booth Ferrox yang berada di Hall 11 E No. 12A langsung mendapatkan harga spesial dan tambahan bonus merchandise.

Selama pameran GIIAS berlangsung sejak 18 – 28 Juli 2024 untuk Ferrox filter AC Universal ukuran besar ditawarkan dengan harga diskon menjadi Rp. 439.000.- dari harga normal Rp. 539.000.- sedangkan ukuran kecil dibanderol Rp. 409.000.- dari harga normal Rp. 499.000,-

Published

on

Auto Review9 hours ago

PT EMI Bangun Pusat Pelatihan Mazda Guna Tingkatkan Standar Layanan

Auto Review15 hours ago

Pertamina Lubricant Luncurkan Enduro Platinum 5W-40 Kolaborasi Bersama BMW Motorrad

Auto Review1 day ago

Bersama Kemenpar Royal Enfield Promosikan Indonesia Lewat Royal Enfield Wonderful Indonesia Ride

Berita2 days ago

Pertamina Eco RunFest 2024 Kembali Di Gelar Diikuti Lebih Dari 21 Ribu Peserta

Auto Review2 days ago

Jelang F1 Grand Prix 2024 Honda Dan McLaren Gelar Acara Kenang 30 Tahun Ayrton Senna

Auto Review3 days ago

Yuda Arikunto Bersama Dua Rekannya Asal Isuzu Indonesia Menjuarai I – 1 Grand Prix 2024 Di Jepang

Auto Review4 days ago

Perkuat Pasar Di Indonesia Timur BYD Adakan Pameran Dari Mall Ke Mall Di Kota Makasar

Auto Review5 days ago

50 Pengemudi Di Kota Medan Ikuti Pelatihan Mengemudi Bus Angkutan Perkotaan

Auto Review6 days ago

Electrum Hadirkan H3i Motor Listrik Terbaru Guna Majukan Industri E-Mobility Di Indonesia

Auto Review6 days ago

Suzuki Sapa Penggemar Roda Dua Dengan Hadirkan 8 Produk Andalan Di IMOS 2024

Auto Review1 week ago

Harley-Davidson® Indonesia Tampilkan Bike Hero Street Glide™ Dan Road Glide™ Di IMOS 2024

Auto Review1 week ago

Diajang IMOS 2024 ALVA Perkenalkan 3 Warna Dan Fitur Unggulan N3

Auto Review1 week ago

Polytron Luncurkan Varian Terbaru Fox 500 Di IMOS 2024

Auto Review1 week ago

IMOS 2024 Di Buka Resmi Oleh Wakil Menteri Perindustrian

Auto Review1 week ago

Dengan Gunakan All-New Agya GR Sport Dua Pembalap TGRI Buka Peluang Raih Gelar Juara Nasional

Auto Review1 week ago

BMW Astra Kembali Menjadi Official Partner BNI Indonesian Masters 2024

Auto Review2 weeks ago

Tim HRI Raih Gelar Ganda Kategori ITCR 1.200 Dan TCR 3.600 Seri 5 ISSOM 2024

Auto Review2 weeks ago

Goodyear Perkenalkan Assurance MaxGuard SUV Dan Wrangler DuraTrac RT Di GIIAS Series Semarang 2024

Auto Review2 weeks ago

FIFGroup Kembali Dukung IMOS 2024 Sebagai Platinum Sponsor

Auto Review2 weeks ago

Bersama AstraPay PT AHM Kembali Gelar Honda Bikers Day 2024

Auto Review2 weeks ago

Pj. Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana Resmi Buka GIIAS Series Semarang 2024

Auto Review2 weeks ago

Mercedes-Benz Indonesia Kembali Mendukung Acara Inagurasi Presiden Republik Indonesia 2024

Berita2 weeks ago

Pameran DXI 2025 Ajak Petualangan Nikmati Keindahan Indonesia Dari Sudut Pandang Berbeda

Berita2 weeks ago

BMW Astra Luncurkan Film Pendek Terbaru Berjudul “Love, Race Cars, & Death”

Berita2 weeks ago

Goodyear Indonesia Ambil Bagian Dalam Mercedes-Benz Star Expo 2024