Auto Review
PT ADM Siap Luncurkan All New Daihatsu Ayla Produksi Anak Negeri Yang Siap Di Pasarkan

Autoplus.id, Jakarta — Dengan membawa Senantiasa Hadir Untuk Indonesia PT. Astra Daihatsu Motor (ADM) perkenalkan All New Daihatsu Ayla kendaraan generasi terbaru yang diproduksi anak bangsa sendiri.
Kendaraan yang di perkenalkan di Rumah kaca, kawasan Gelora bung Karno Jakarta merupakan mobil kompak yang berangkat dari pasar LCGC yang sudah 10 tahun di Indonesia.
Kehadiran All New Daihatsu Ayla merupakan komitmen PT ADM untuk Industri dalan negeri sesuai keinginan masyarakat Indonesia dengan mengutamakan 3 pilar yakni efesiensi, performance dan sefatey.

All New Daihatsu Ayla sangat original sebab didominasi 70% komponen lokal dan dikerjakan semua oleh anak negri, maka wajar bila mobil ini tidak ada di Jepang dan hanya ada di Indonesia.
“Konsumen Indonesia, saat ini tidak hanya membutuhkan mobil yang terjangkau dan irit, tetapi juga mempertimbangkan desain, dimensi, performa, dan safety.” kata Toshihiro Nakaho, Executive Chief Engineer All-New Ayla saat press conference.
Eksterior All-New Ayla kini lebih sporti dengan garis bodi lebih tegas dan kaku dibanding generasi sebelumnya, dan sangat berbeda dengan kembarannya yaitu Toyota All-New Agya.
All-New Ayla juga memiliki dimensi lebih besar, dan panjang setara hatchback dengan kelas lebih atas, tepatnya B-Segment.

Sedang Interiornya juga berbeda dibanding generasi sebelumnya, terlihat dari desain dasbor antara mirip Daihatsu Rocky dan Xenia. Kemudian kabinnya juga lebih lapang dengan couple distance sekitar 910 mm dan bagasi bisa muat 4 koper kecil.
Mesin baru 1.200 cc WA-VE All-New Ayla membuatnya lebih bertenaga dan bertorsi sebesar 20% jika melihat power curve dari kembarannya All-New Agya, dan transmisi Dual-CVT (D-CVT)-nya mampu berakselerasi dari 40 hingga 60 km/jam-nya dalam 6,7 detik, 0,5 detik lebih cepat dari pendahulunya.
Selain itu, mesin All-New Ayla juga memiliki torsi besar di putaran rendah, membuatnya mampu 10% lebih hemat bahan bakar dari pendahulunya. Menurut klaim pabrikan, jika melihat All-New Agya, mampu mencetak konsumsi BBM 21 km/liter untuk transmisi D-CVT dan 21,7 km/liter untuk transmisi manual.
“Ayla dikembangkan berdasarkan kondisi di Indonesia, dan kami terus akan meningkatkan performa Ayla.” jelas Nakaho.
All-New Ayla sudah dilengkapi Hill Start Assist, Vehicle Stability Control, dan keyless entry serta push start/stop engine. Menariknya, dengan kualitas buatan serta fitur seperti ini, All-New Ayla masih berstatus sebagai Low Cost Green Car (LCGC), sehingga menjadi perubahan yang revolusioner untuk mobil di segmen tersebut.
You must be logged in to post a comment Login