Connect with us

Auto Review

GIICOMVEC 2024 Pameran Industri Kendaraan komersial Hadir Kembali Di JCC Senayan

Autoplus.id, Jakarta — Pameran Industri Kendaraan komersial GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2024 kembali di gelar di Jakarta Convention Centre (JCC) Senayan Jakarta.

Pameran yang di gelar mulai Kamis 7 – 10 Maret 2024 merupakan pameran business to business (B2B) khususnya industri kendaraan komersial mulai dari light commercial vehicle, heavy commercial vehicle hingga karoseri.

GIICOMVEC diharapkan dapat menjadi one stop business solution untuk semua kebutuhan kendaraan komersial dari para trade visitor, mulai dari teknologi terbaru, sasis, karoseri, industri pendukung, hingga perusahaan pembiayaan tersedia disepanjang pamersan.

“GIICOMVEC yang merupakan pameran bisnis ini akan menjadi sebuah solusi lengkap untuk semua kebutuhan kendaraan komersial. Kebutuhan para pelaku bisnis berbeda-beda, sehingga memerlukan kustomisasi untuk menyesuaikan ranah industri yang digelutinya, dan GIICOMVEC akan mempermudah para trade visitor mencari semua kebutuhannya dalam satu waktu,” kata Rizwan Alamsjah, Ketua III GAIKINDO sekaligus Ketua Penyelenggara pameran GAIKINDO.

GIICOMVEC 2024 diikuti oleh puluhan merek dari industri kendaraan komersial dan pendukung. Pada area Hall A terdapat light commercial vehicle dari merek Daihatsu, Mitsubishi Motors, Suzuki, Toyota dan Wuling.

Sedangkan pada area Hall B hadir Foton, Hino, Isuzu, Mercedes-Benz Truck & Bus, Mitsubishi Fuso, UD Trucks, dan United Tractors. Serta terdapat juga karoseri, Adiputro, Delima Mandiri dan MTU dan industri pendukung lainnya yang memeriahkan ajang GIICOMVEC 2024.

Sepanjang penyelenggaraannya, GIICOMVEC juga menampilkan beragam program seminar serta talkshow yang diadakan oleh para peserta dan asosiasi terkait.

Pada tanggal 8 Maret 2024, APTRINDO menyelenggarakan seminar dengan judul “Menjaga Keselamatan Kendaraan dan Penerapan Digitalisasi pada Manajemen Transportasi Darat” sebagai bentuk edukasi untuk para trade visitors.

Selain itu, akan ada seminar lainnya dari DCVI dan Sawit Indonesia yang akan membahas isu-isu terkait fitur keselamatan transportasi dan tren sasis bus masa depan, yang akan berlangsung sepanjang GIICOMVEC di Mini Stage.

Pada penyelenggaraannya, GIICOMVEC tidak memberlakukan tiket masuk melainkan membuka kesempatan untuk seluruh pelaku industri dan pebisnis, GIICOMVEC menawarkan kemudahan bagi trade visitors untuk dapat melakukan pra-registrasi di situs web resmi GIICOMVEC https://commercialautoexpo.com/visitor-registration/ untuk mendapatkan akses masuk gratis.

Para trade visitors hanya perlu mengisi data pada form yang tersedia di website, setelah itu akan mendapatkan QR code yang dikirimkan melalui alamat e-mail terdaftar.

Selanjutnya QR code dapat ditunjukkan dan ditukarkan dengan badges pada area meja registrasi untuk memasuki pameran.

GIICOMVEC 2024 akan dikhususkan bagi para pelaku bisnis pada tanggal 7 hingga 9 Maret 2024 mulai pukul 10.00 – 18.00 WIB, dan terbuka untuk kunjungan publik dihari terakhir penyelenggaraannya pada tanggal 10 Maret 2024 mulai pukul 10.00 – 16.00 WIB. Untuk informasi terkini dan lebih lanjut dari GIICOMVEC 2024, kunjungi www.commercialautoexpo.com.

Published

on

Auto Review16 hours ago

Pentingnya Inovasi Teknologi Mitsubishi Fuso Untuk Keberlanjutan Lingkungan Indonesia Dan Pengguna jalan.

Uncategorized22 hours ago

Wuling Cloud EV, Pilihan Mobil Listrik Keluarga yang Menjadi Incaran Pengunjung di GIIAS 2024

Auto Review1 day ago

Pada GIIAS 2024 MMKSI Tampilkan Dua Model Terbaru Yang Tangguh Dan Dapat Diandalkan

Berita1 day ago

Bersama Produk Digitalnya Astra Financial Ajak Konsumen Berpikir Cerdas Dalam Mengelola Keuangan

Berita1 day ago

PT Primes Asia Hadirkan Produk Filter AC Universal free fire Di GIIAS 2024

Uncategorized2 days ago

Diajang GIIAS 2024 POLYTRON Hadirkan Motor Listrik Rendah Karbon Sesuai Tema

Auto Review2 days ago

NINE Kembali Hadir Di GIIAS 2024 Dengan Banyak Kejutan Dan Produk Terbarunya

Auto Review3 days ago

Simak Alasan Utama AION Hadirkan HYPTEC HT Di GIIAS 2024 Untuk Pasar Indonesia

Uncategorized3 days ago

HINO Luncurkan Dua Truk Di GIIAS 2024 Yang Dirancang Khusus Untuk Jawab Kebutuhan Pasar Di Indonesia

Auto Review4 days ago

GIIAS 2024 Momen Isuzu Tunjukan Visi Sebagai Pemain Utama Kendaraan Komersial Di Indonesia

Berita5 days ago

Blackvue DR970X BOX Meluncur Di GIIAS 2024 Banyak Kelebihannya

Auto Review5 days ago

Wapres RI Ma’ruf Amin Resmi Buka GIIAS 2024 Pameran Otomotif Terbesar Di Asia Tenggara

Auto Review6 days ago

BMW Astra Fest Kembali Digelar Guna Dukung GIIAS 2024

Auto Review6 days ago

Suzuki Tampilkan Konsep Mobil Listrik Di GIIAS 2024 Sekaligus Menjadi Strategi Suzuki Di Pasar Global

Auto Review1 week ago

Peletakan Batu Pertama Menandai Dimulainya Pembangunan Pabrik Perakitan Kendaraan Listrik VinFast Di Indonesia

Berita1 week ago

Jakarta Fair 2024 Berakhir Dengan Segudang Pengalaman Seru Yang Tak Terlupakan

Auto Review1 week ago

Mobil Bekas Berkualitas Semakin Mudah Dapat Di Makassar Dengan Hadirnya Honda SLS Used Car

Auto Review1 week ago

Peringati Hari Raya Waisak 2568 BE FIFGROUP Salurkan Bantuan Sosial Senilai Rp 35 juta Untuk 4 Rumah Ibadah Dan 1 Panti Asuhan

Auto Review2 weeks ago

VinFast Siap Hadir Di GIIAS 2024 Sebagai Langkah Lanjutan Untuk Kuasai Pasar Indonesia

Auto Review2 weeks ago

Pada GIIAS 2024 Hyundai Tampilkan All-New KONA Electric Kendraan Listrik Dengan Baterai Buatan Lokal.

Auto Review2 weeks ago

CSI Gandeng PT Inovasi Merah Putih Perkuat Pasar Jawa Barat Dengan Tambah Jaringan Diler di Bandung

Auto Review2 weeks ago

GIIAS 2024 Tampilkan 13 Kendaraan Dengan Merek Baru

Auto Review2 weeks ago

TGRI Buka Peluang Juara Musim Setelah Raih Double Podium Ketiga Di Race 1 Dan 2 Kelas GT4 Japan Cup 2024

Auto Review2 weeks ago

TransJakarta Rubah Nama Halte GBK Jadi Senayan Bank DKI Langkah Awal Tingkatkan Layanan Transportasi Publik Di Jakarta.

Auto Review2 weeks ago

GWM Indonesia Siap Hadirkan Haval Jolion HEV Di Ajang GIIAS 2024