Connect with us

Auto Review

All New Triton Truck Pickup Double Cabin Pertama Peraih Peringkat Keamanan Bintang Lima Dari ANCAP 2024

Autoplus.id, Tokyo – All New Triton dikukuhkan sebagai truck pickup double cabin pertama yang meraih peringkat keamanan bintang lima di ANCAP 2024, dimana truk pickup seberat 1 ton ini telah lulus evaluasi dan menerima peringkat tertinggi dalam protokol 2023-2025 dalam kinerja keselamatan kendaraan baru secara keseluruhan di Australia dan Selandia Baru.

Selin itu pada Desember 2023, All-New Triton juga meraih peringkat keselamatan bintang lima dalam ASEAN NCAP 2023, yaitu penilaian kinerja keselamatan komprehensif untuk kendaraan baru di kawasan ASEAN.

Mitsubishi Motors terus berkomitmen pada filosofi keselamatannya untuk mencapai masyarakat mobilitas tanpa kecelakaan lalu lintas melalui upaya berkelanjutan untuk mengembangkan teknologi keselamatan dan menyebarkan pengetahuan tentang keselamatan lalu lintas.

All-new Triton mengadopsi bodi RISE dengan tingkat kekakuan tinggi yang menyerap energi dan meminimalkan deformasi kabin jika terjadi tabrakan, serta sabuk pengaman dan delapan SRS airbag yang dirancang untuk memberikan perlindungan tingkat tinggi bagi penumpang.

Untuk memastikan kinerja keselamatan preventif, fitur keselamatan seperti Active Stability Control (ASC) yang mencegah skidding dan Forward Collision Mitigation (FCM) dengan deteksi pengendara sepeda dan pejalan kaki juga merupakan perlengkapan standar di semua model.

All-new Triton adalah truk pickup yang di produksi Mitsubishi Motors yang bermula dari model Mitsubishi Forte yang diluncurkan pada tahun 1978. Dalam 45 tahun sejak itu, sekitar 5,7 juta unit telah diproduksi selama lima generasi dan dijual di sekitar 150 negara di seluruh dunia dan menjadikannya sebagai salah satu kendaraan strategis global Mitsubishi Motors.

Kendaraan yang dikembangkan di bawah konsep produk “Power for Adventure”, All-New Triton menampilkan perombakan menyeluruh mulai dari desain interior dan eksterior hingga sasis, ladder frame, dan mesin. All-New Triton pertama kali diluncurkan di Thailand tempat lokasi produksinya berada pada Juli 2023, diikuti oleh Filipina pada bulan Januari, Jepang pada bulan Februari, serta Australia dan Selandia Baru pada bulan Maret.

All New Triton akan melakukan debut secara berurutan di sekitar 100 negara di seluruh dunia, dijual dengan nama L200 di beberapa negara yang dapat diaplikasikan untuk semua varian double-cab 2WD dan 4WD.

Published

on

Uncategorized8 hours ago

MG Cyberster EV Roadster Pertama di Dunia Hadir Di GIIAS 2024

Auto Review17 hours ago

Diajang GIIAS 2024 PT TAM Hadirkan Ragam Kendaraan Elektrifikasi dan Carbon Neutral Technology

Auto Review1 day ago

ALVA Luncurkan Tiga Produk Terbaru Di GIIAS 2024 Guna Perkuat Ekosistem Kendaraan Listrik Roda Dua Di Indonesia

Auto Review2 days ago

Pentingnya Inovasi Teknologi Mitsubishi Fuso Untuk Keberlanjutan Lingkungan Indonesia Dan Pengguna jalan.

Uncategorized2 days ago

Wuling Cloud EV, Pilihan Mobil Listrik Keluarga yang Menjadi Incaran Pengunjung di GIIAS 2024

Auto Review2 days ago

Pada GIIAS 2024 MMKSI Tampilkan Dua Model Terbaru Yang Tangguh Dan Dapat Diandalkan

Berita3 days ago

Bersama Produk Digitalnya Astra Financial Ajak Konsumen Berpikir Cerdas Dalam Mengelola Keuangan

Berita3 days ago

PT Primes Asia Hadirkan Produk Filter AC Universal free fire Di GIIAS 2024

Uncategorized4 days ago

Diajang GIIAS 2024 POLYTRON Hadirkan Motor Listrik Rendah Karbon Sesuai Tema

Auto Review4 days ago

NINE Kembali Hadir Di GIIAS 2024 Dengan Banyak Kejutan Dan Produk Terbarunya

Auto Review4 days ago

Simak Alasan Utama AION Hadirkan HYPTEC HT Di GIIAS 2024 Untuk Pasar Indonesia

Uncategorized4 days ago

HINO Luncurkan Dua Truk Di GIIAS 2024 Yang Dirancang Khusus Untuk Jawab Kebutuhan Pasar Di Indonesia

Auto Review5 days ago

GIIAS 2024 Momen Isuzu Tunjukan Visi Sebagai Pemain Utama Kendaraan Komersial Di Indonesia

Berita7 days ago

Blackvue DR970X BOX Meluncur Di GIIAS 2024 Banyak Kelebihannya

Auto Review7 days ago

Wapres RI Ma’ruf Amin Resmi Buka GIIAS 2024 Pameran Otomotif Terbesar Di Asia Tenggara

Auto Review1 week ago

BMW Astra Fest Kembali Digelar Guna Dukung GIIAS 2024

Auto Review1 week ago

Suzuki Tampilkan Konsep Mobil Listrik Di GIIAS 2024 Sekaligus Menjadi Strategi Suzuki Di Pasar Global

Auto Review1 week ago

Peletakan Batu Pertama Menandai Dimulainya Pembangunan Pabrik Perakitan Kendaraan Listrik VinFast Di Indonesia

Berita2 weeks ago

Jakarta Fair 2024 Berakhir Dengan Segudang Pengalaman Seru Yang Tak Terlupakan

Auto Review2 weeks ago

Mobil Bekas Berkualitas Semakin Mudah Dapat Di Makassar Dengan Hadirnya Honda SLS Used Car

Auto Review2 weeks ago

Peringati Hari Raya Waisak 2568 BE FIFGROUP Salurkan Bantuan Sosial Senilai Rp 35 juta Untuk 4 Rumah Ibadah Dan 1 Panti Asuhan

Auto Review2 weeks ago

VinFast Siap Hadir Di GIIAS 2024 Sebagai Langkah Lanjutan Untuk Kuasai Pasar Indonesia

Auto Review2 weeks ago

Pada GIIAS 2024 Hyundai Tampilkan All-New KONA Electric Kendraan Listrik Dengan Baterai Buatan Lokal.

Auto Review2 weeks ago

CSI Gandeng PT Inovasi Merah Putih Perkuat Pasar Jawa Barat Dengan Tambah Jaringan Diler di Bandung

Auto Review2 weeks ago

GIIAS 2024 Tampilkan 13 Kendaraan Dengan Merek Baru