Connect with us

Auto Review

IIMS Surabaya 2024 Bukan Sekedar Pameran Tetapi Merayakan Inovasi Dan Gaya hidup Otomotif

Autoplus.id, Surabaya — Setelah sukses menggelar pameran Otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) di Jakarta pada 15 – 25 Februari lalu Dyandra Promosindo siap melanjutkan kesuksesan tersebut di kota Surabaya.

IIMS Surabaya 2024 yang akan berlangsung di Grand City Convex Surabaya pada 29 Mei – 2 Juni 2024 akan membawa tema “Your Infinite Autotainment Experience”. Selain pameran otomotif, acara ini juga akan menghadirkan konser musik dan berbagai program menarik lainnya selama lima hari.

IIMS Surabaya 2024 akan menampilkan kolaborasi antara pelaku bisnis dan komunitas otomotif, dengan menampilkan berbagai kendaraan konvensional dan listrik serta produk aftermarket. Berbagai merek kendaraan roda empat seperti BYD, Chery, Daihatsu, Honda, Mini Cooper, Morris Garage, Seres, Subaru, Toyota, Suzuki, dan Wuling akan hadir.

Selain itu, merek motor seperti Aprilia, Benelli, Gasgas, Husqvarna, KTM, Keeway, Moto Guzzi, Piaggio, Royal Enfield, dan Vespa, serta kendaraan listrik seperti Alva Auto, Pacific E-Series, United E-Motor, Volta, dan ZPT Electric Vehicle, juga akan meramaikan acara ini. Pengunjung dapat mencoba mobil dan motor favorit mereka di area Test Drive dan Test Ride.

“IIMS Surabaya 2024 tidak hanya sekedar pameran otomotif, tetapi juga merayakan inovasi dan gaya hidup otomotif yang semakin berkembang. Kami berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman yang luar biasa dan berkesan bagi semua pengunjung, dengan berbagai acara dan program yang menarik dan interaktif. IIMS akan menjadi platform untuk memperkuat komunitas otomotif di Surabaya dan sekitarnya, serta menginspirasi lebih banyak orang untuk mengeksplorasi dunia otomotif.” ungkap Rudi MF, Penyelenggara.

Pameran ini akan dibuka setiap hari dari pukul 10.00 hingga 22.00 WIB dengan tiket masuk seharga Rp 10.000. Beberapa program menarik lainnya termasuk Artomotive, Auto Slalom, Car Contest & Meet Up, Community Gathering, EV Experience, Fun Rally, Historide, Push Bike, Special Guest Car, dan Stuntwars. Area foodcourt juga akan menyajikan berbagai kuliner khas Surabaya.

IIMS Surabaya 2024 juga berkolaborasi dengan PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon), PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance), dan didukung oleh MUFG Bank Ltd (MUFG) sebagai Official Bank Partner dan Official Multifinance Partner, serta momobil dan momotor sebagai Official Trade-In Partner.

Pada kesempatan yang sama Irene Sri Redjeki, Regional Corporate Officer, PT Bank Danamon Indonesia Tbk. mengatakan, “Dukungan kami di IIMS Surabaya 2024 untuk ketiga kalinya menegaskan komitmen kami dalam mendukung industri otomotif Indonesia tumbuh secara positif di tengah berbagai ketidakpastian, baik global maupun domestik. Sebagai grup finansial yang terus berkembang, Danamon menawarkan berbagai solusi kebutuhan finansial dari ekosistem industri otomotif Indonesia dari hulu ke hilir, bersama dengan Adira Finance sebagai anak perusahaan, dan MUFG sebagai induk perusahaan.”

“Solusi ini kami wujudkan melalui beragam promo menarik, antara lain bunga spesial untuk KPM Prima bersama Adira Finance serta kesempatan untuk hemat hingga 100% untuk tiket masuk pameran dan tiket IIMS Infinite Live dan IIMS Infinite Show, belanja aksesoris kendaraan, hingga untuk jajan makanan dan minuman yang tentunya sayang untuk dilewatkan,” tambah Irene.

Partisipasi Bank Danamon di IIMS Surabaya 2024 merupakan bentuk nyata dari komitmen Adira Finance bersama MUFG dan Bank Danamon untuk mendukung perkembangan industri otomotif di Indonesia. Dengan menawarkan berbagai pilihan kendaraan berkualitas dan bonus tak terbatas, Danamon berharap bisa semakin mendekatkan diri dengan konsumen serta memenuhi kebutuhan mereka dengan lebih baik.

“Kami mengajak kepada seluruh masyarakat di Surabaya dan sekitarnya untuk mengunjungi booth Adira Finance di IIMS Surabaya 2024. Nikmati berbagai penawaran menarik yang telah kami siapkan” ujar Agus Hartanto, Head of Regional SSD Jawa Timur PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk.

Di IIMS Surabaya 2024, Adira Finance menghadirkan solusi pembiayaan berkualitas dengan bonus tak terbatas untuk pembiayaan otomotif baik mobil maupun motor seperti: bunga spesial, fasilitas persetujuan di tempat, cashback, trade-in, hingga kesempatan memenangkan program undian UMRAH Untuk Sahabat dan program HARCILNAS (Harinya Cicilan Lunas).

Bagi konsumen yang tertarik untuk melakukan trade-in kendaraannya, dapat merasakan kemudahan proses tukar tambah yang disediakan oleh momobil.id dan momotor.id dengan fasilitas taksasi di tempat untuk mendapatkan harga penawaran secara langsung dan menikmati beragam keuntungan seperti cashback.

UMRAH Untuk Sahabat merupakan program undian berhadiah paket umrah untuk konsumen beruntung yang mengajukan pembiayaan secara langsung atau walk in di IIMS Surabaya. Dengan program undian ini, konsumen memiliki kesempatan untuk mewujudkan impian umrah secara gratis persembahan dari Adira Finance.

Bagi konsumen aktif Adira Finance berkesempatan mendapatkan keuntungan lainnya melalui HARCILNAS (Harinya Cicilan Lunas) yang merupakan program undian berhadiah dengan cara menukarkan adirapoin dengan kupon undian di aplikasi adiraku.

Terdapat 34 hadiah utama berupa pelunasan seluruh angsuran, 340 hadiah hiburan berupa pelunasan 1x angsuran dan hadiah tambahan berupa cashback adirapoin sebesar 5% dari nilai pembayaran angsuran (maksimal 50.000 poin) untuk 100 pemenang.

Selain produk otomotif, Adira Finance juga membiayai produk non otomotif seperti sepeda listrik, umrah, hingga pinjaman dana tunai dengan jaminan BPKB. Untuk pengajuan pinjaman dana tunai dengan jaminan BPKB silakan akses adira.id/e/mpl2024.

Dengan semakin banyaknya kendaraan listrik yang diproduksi dan digunakan di Indonesia, PLN Indonesia turut mendukung IIMS Surabaya tahun ini dengan memperkenalkan universal charger SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum) di area EV Experience. Universal charger ini dapat digunakan untuk semua jenis kendaraan listrik, menunjukkan komitmen PLN dalam mendukung infrastruktur kendaraan listrik di Indonesia.

Salah satu acara yang paling ditunggu-tunggu juga yaitu IIMS Infinite Live yang akan berlangsung pada 1 Juni 2024 dengan penampilan dari Ari Lasso, dan 2 Juni 2024 dengan penampilan dari Yura Yunita. Berbeda dari tahun sebelumnya, IIMS Infinite Live kali ini akan diadakan di area outdoor Grand City Surabaya.

Tiket IIMS Surabaya dan IIMS Infinite Live sudah bisa dibeli di https://indonesianmotorshow.com/iims-surabaya/buy-ticket, dan juga tersedia saat acara berlangsung.

Di sela-sela penyelenggaraan IIMS Surabaya 2024, Dyandra akan menghadirkan program road trip sebagai rangkaian pre-event IIMS 2025 yang bertajuk Holiday on Wheels: East Java Cruising. Agenda Road trip ini diikuti oleh pihak penyelenggara IIMS yang akan menempuh rute Jakarta hingga berbagai destinasi wisata di Jawa Timur pada daerah Surabaya dan Malang dengan menggunakan unit unggulan dari APM yang nantinya akan ditampilkan pada IIMS Surabaya 2024.

Published

on

Auto Review9 hours ago

ALVA Luncurkan Tiga Produk Terbaru Di GIIAS 2024 Guna Perkuat Ekosistem Kendaraan Listrik Roda Dua Di Indonesia

Auto Review1 day ago

Pentingnya Inovasi Teknologi Mitsubishi Fuso Untuk Keberlanjutan Lingkungan Indonesia Dan Pengguna jalan.

Uncategorized1 day ago

Wuling Cloud EV, Pilihan Mobil Listrik Keluarga yang Menjadi Incaran Pengunjung di GIIAS 2024

Auto Review2 days ago

Pada GIIAS 2024 MMKSI Tampilkan Dua Model Terbaru Yang Tangguh Dan Dapat Diandalkan

Berita2 days ago

Bersama Produk Digitalnya Astra Financial Ajak Konsumen Berpikir Cerdas Dalam Mengelola Keuangan

Berita2 days ago

PT Primes Asia Hadirkan Produk Filter AC Universal free fire Di GIIAS 2024

Uncategorized3 days ago

Diajang GIIAS 2024 POLYTRON Hadirkan Motor Listrik Rendah Karbon Sesuai Tema

Auto Review3 days ago

NINE Kembali Hadir Di GIIAS 2024 Dengan Banyak Kejutan Dan Produk Terbarunya

Auto Review3 days ago

Simak Alasan Utama AION Hadirkan HYPTEC HT Di GIIAS 2024 Untuk Pasar Indonesia

Uncategorized3 days ago

HINO Luncurkan Dua Truk Di GIIAS 2024 Yang Dirancang Khusus Untuk Jawab Kebutuhan Pasar Di Indonesia

Auto Review5 days ago

GIIAS 2024 Momen Isuzu Tunjukan Visi Sebagai Pemain Utama Kendaraan Komersial Di Indonesia

Berita6 days ago

Blackvue DR970X BOX Meluncur Di GIIAS 2024 Banyak Kelebihannya

Auto Review6 days ago

Wapres RI Ma’ruf Amin Resmi Buka GIIAS 2024 Pameran Otomotif Terbesar Di Asia Tenggara

Auto Review7 days ago

BMW Astra Fest Kembali Digelar Guna Dukung GIIAS 2024

Auto Review7 days ago

Suzuki Tampilkan Konsep Mobil Listrik Di GIIAS 2024 Sekaligus Menjadi Strategi Suzuki Di Pasar Global

Auto Review1 week ago

Peletakan Batu Pertama Menandai Dimulainya Pembangunan Pabrik Perakitan Kendaraan Listrik VinFast Di Indonesia

Berita1 week ago

Jakarta Fair 2024 Berakhir Dengan Segudang Pengalaman Seru Yang Tak Terlupakan

Auto Review2 weeks ago

Mobil Bekas Berkualitas Semakin Mudah Dapat Di Makassar Dengan Hadirnya Honda SLS Used Car

Auto Review2 weeks ago

Peringati Hari Raya Waisak 2568 BE FIFGROUP Salurkan Bantuan Sosial Senilai Rp 35 juta Untuk 4 Rumah Ibadah Dan 1 Panti Asuhan

Auto Review2 weeks ago

VinFast Siap Hadir Di GIIAS 2024 Sebagai Langkah Lanjutan Untuk Kuasai Pasar Indonesia

Auto Review2 weeks ago

Pada GIIAS 2024 Hyundai Tampilkan All-New KONA Electric Kendraan Listrik Dengan Baterai Buatan Lokal.

Auto Review2 weeks ago

CSI Gandeng PT Inovasi Merah Putih Perkuat Pasar Jawa Barat Dengan Tambah Jaringan Diler di Bandung

Auto Review2 weeks ago

GIIAS 2024 Tampilkan 13 Kendaraan Dengan Merek Baru

Auto Review2 weeks ago

TGRI Buka Peluang Juara Musim Setelah Raih Double Podium Ketiga Di Race 1 Dan 2 Kelas GT4 Japan Cup 2024

Auto Review2 weeks ago

TransJakarta Rubah Nama Halte GBK Jadi Senayan Bank DKI Langkah Awal Tingkatkan Layanan Transportasi Publik Di Jakarta.